Jumat 02 May 2014 07:56 WIB

Tantan Tak Kecewa Tidak Dipanggil Timnas

 Pelatih Timnas Senior Alfred Riedl (dua kiri) memberikan instruksi kepada pemain saat latihan perdana di  Tangerang, Banten, Rabu (26/2).
Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Pelatih Timnas Senior Alfred Riedl (dua kiri) memberikan instruksi kepada pemain saat latihan perdana di Tangerang, Banten, Rabu (26/2).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung menyumbang tujuh pemain ke tim nasional Indonesia. Jumlah tersebut sama dengan pemanggilan terakhir untuk pemusatan latihan di Spanyol beberapa waktu lalu.

Namun kali ini, nama Tantan dan Ferdinand Sinaga tidak tercantum. Sebagai gantinya, coach Alfred Riedl memanggil Hariono dan Tony Sucipto.

Sedangkan, kelima pemain lainnya yang masih akan berkostum Merah Putih adalah I Made Wirawan, Supardi, Ahmad Jufriyanto, M Ridwan dan Firman Utina. Tim Garuda dijadwalkan akan melakoni pertandingan ujicoba melawan ASEAN All Stars pada 11 Mei.

Mengenai ketidakterlibatannya lagi di timnas, Tantan mengaku tidak terlampau kecewa.

“Kalau ngga kepanggil, bukan rejekinya mungkin,” kata Tantan seperti dikutip situs Simamaung. ''Nggak, nggak kecewa.''

Dengan tidak dipanggilnya ke tim besutan Alfred Riedl, Tantan kini memokuskan konsentrasinya untuk tim Persib. Pasukan Djadjang Nurdjaman ini akan melakoni pertandingan terakhir Putaran Pertama melawan Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat Bandung pada 8 Mei nanti.

“Sekarang saya konsen di Persib saja. Yang penting sekarang fokusnya di tim Persib saja biar maksimal,'' katanya. ''Masalah kepanggil lagi atau ngganya, gimana nanti.''

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement