REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelandang Persib Bandung, Makan Konate mengaku bersyukur dapat mencetak gol saat melakoni laga persahabatan melawan Ajax Amsterdam di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (14/5). Berkat golnya tersebut pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1.
Ajax mampu mencetak gol lebih dulu melalui sundulan Stefano Denswil pada menit ke-16. Namun pada menit 44 gol balasan tercipta. Kanote berhasil mengoyak jala Mickey van der Hart melalui sepakan kerasnya.
"Alhamdulillah, saya selalu berdoa dan akhirnya bisa mencetak gol," ujar Konate seperti dillansir persib.co.id.
Bagi mantan pemain PSPS Pekanbaru ini gol ke gawang tim raksasa Belanda tadi malam merupakan gol keduanya di laga melawan klub dunia.
"Ini gol kedua saya melawan tim besar. Dulu lawan DC United dan sekarang ke gawang Ajax," tuturnya.