REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Keinginan Real Madrid untuk mendapatkan gelandang Bayern Muenchen, Toni Kroos terbuka lebar. Itu setelah Los Blancos dilaporkan sedang dalam pembicaraan lanjutan untuk memoyong penggawa timnas Jerman itu ke Santiago Bernabeu pada musim depan.
Harian terkemua Jerman, Bild mengatakan, Selasa (10/6), Muenchen menawarkan perpanjangan kontrak untuk Kroos dengan gaji sebesar 4 hingga 6 juta euro atau setara Rp 63,8 hingga Rp 95,8 miliar per tahun. Sayangnya, tawaran menarik itu ditolak Krooss.
Sebaliknya, agennya kini dalam negosiasi lanjutan dengan el Real, meski kliennya akan mendapat gaji bersih 5 juta euro (Rp 79,8 miliar) per tahun. FC Hollywood sudah mendiskusikan situasi itu dengan siap mengirimkan Kroos ke Madrid, tetapi dengan catatan mereka ingin Sami Khedira dalam paket itu.
Kroos memang sudah lama diisukan hengkang dari Allianz Arena. Namanya sempat disebut-sebut akan hijrah ke Manchester United, namun urung terlaksana.