Senin 30 Jun 2014 17:22 WIB

IHSG BEI Ditutup Naik 33,45 Poin

Papan layar menunjukan harga saham di Bursa Efek Indonesia
Foto: Republika/ Wihdan Hidayat
Papan layar menunjukan harga saham di Bursa Efek Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Senin (30/6) ditutup naik sebesar 33,45 poin mendapat sentimen positif dari bursa regional. IHSG BEI ditutup menguat sebesar 33,45 poin atau 0,69 persen ke posisi 4.878,58. Sementara itu, indeks 45 saham unggulan (LQ45) naik 6,39 poin (0,78 persen) ke level 822,67.

"Mayoritas bursa saham di kawasan regional yang menguat memberikan sentimen positif pada IHSG BEI, pelaku pasar kembali memanfaatkan harga saham di dalam negeri yang telah tertekan pada akhir pekan lalu," kata Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada di Jakarta, Senin (30/6).

Ia menambahkan bahwa data-data ekonomi yang akan dirilis pada besok (Selasa, 1/7) membukukan hasil positif sehingga laju kenaikan IHSG bisa terus berlanjut. Di sisi lain, lanjut dia, terkait dengan pemilu presiden, apapun hasinya nanti diharapkan dapat direspon secara rasional dan diharapkan tidak mengkontaminasi pasar.

Analis HD Capital Yuganur Wijanarko menambahkan bahwa secara teknikal, bertahannya IHSG di atas level 4.820 poin selama lebih dari sepekan merupakan tanda bahwa pelaku pasar masih optimistis mengakumulasi saham. "Pelaku pasar cukup selektif memilih saham-saham berkapitalisasi besar maupun lapis dua," katanya.

Tercatat transaksi perdagangan saham di pasar reguler BEI sebanyak 178.466 kali dengan volume mencapai 3,41 miliar lembar saham senilai Rp3,87 triliun. Efek yang mengalami kenaikan sebanyak 192 saham, yang melemah 112 saham, dan yang tidak bergerak 84 saham.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement