REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Klub sepak bola Manchester United menegaskan kepada penggemarnya untuk meninggalkan perangkat lunak komputer tablet atau iPad mereka di rumah. Pasalnya, benda-benda tersebut dilarang masuk ke dalam Stadion Old Trafford.
Dilansir dari The Guardian, Rabu (13/8), dalam sebuah surat elektonik yang beredar di kalangan penggemar sebelum pertandingan persahabatan melawan Valencia, klub ini menginstruksikan penggemar untuk meninggalkan perangkat tablet mereka di rumah.
"Pendukung tiak boleh membawa perangkat elektronik besar dari 150x100 mm ke dalam stadion. Misalnya, iPads atau segala bentuk tablet lainnya, termasuk laptop. Perlu diketahui juga bahwa tas besar, kamera besar, dan cairan (kecuali botol air minum berukuran kecil) termasuk dalam daftar barang terlarang," tulis surat elektronik tersebut.
Ini berarti, penggemar tidak diperbolehkan membawa minuman kaleng, botol plastik gelap, minuman dalam kemasan kertas karton, gelas minum, minuman dalam botol kaca, termos air berisi lebih dari 500 ml, kereta bayi, camcorder kembang api, pisau, senjata, tas besar atau koper, dan payung besar. Berikutnya, bendera atau spanduk lebih dari 2x1 m atau spanduk yang bersifat ofensif, tongkat, radio, tabung asap atau tabung gas, dan lensa-lensa teleskopik.