REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Gawang Gialuigi 'Gigi' Buffon yang terjaga sejak awal musim ini akhirnya tak 'perawan' lagi. Arda Turan berhasil merobeknya dengan satu buah gol dalam laga kandang Atletico Madrid kontra Juventus pada Kamis (2/10) dini hari tadi.
Karenanya, Buffon memperingati Juventus untuk mengambil lebih banyak risiko di Eropa. Dia menilai pertandingan melawan Atletico Madrid adalah permainan seimbang.
Apalagi, Bianconeri lebih banyak menguasai jalannya pertandingan. Tapi, Atletico Madrid mampu lebih baik memanfaatkan sepakan terarahnya ke gawang Buffon.
"Sayangnya, dalam sepakbola dan dalam hidup, sebuah detail kecil bisa menghasilkan hal yang berbeda," kata Buffon, kepada Sport Mediaset, Kamis (2/10).
Buffon mengaku kecewa karena permainan Juve kala menghadapi Atalanta di Serie A jauh lebih baik dibanding melawan Atletico Madrid di Liga Champions semalam.
"Atletico Madrid adalah bagian dari elit sepakbola Eropa, tetapi jika kami ingin membuat kemajuan dan kematangan kami di Eropa, maka kami perlu mengambil resiko lebih jauh dari permainan di Italia," kata dia.