REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Klub raksasa Spanyol, Real Madrid dikabarkan ingin mendatangkan striker Paris Saint-Germain, Javier Pastore pada musim panas mendatang. Agen FIFA, Francois Gallardo mengatakan bahwa Pastore sudah terdaftar dalam daftas belanja pemain Los Merengues sejak musim panas lalu.
Bursa transfer musim panas 2015 nanti akan menjadi kesempatan bagi Carlo Ancelotti untuk membuat Pastore merumput di Santiago Bernabeu. "Real Madrid telah memantau Pastore, ia bermain di Liga Champions pekan lalu dan menjadi pemain penting bagi PSG saat mengalahkan Barcelona," kata Gallardo seperti dikutip Football Espana.
Ancelotti juga dikabarkan menjadi pengagum pemain berusia 25 tahun tersebut. Menurut Gallardo, Pastore dapat menjadi pemain ideal bagi lini depan Los Blancos. Pasalnya, pemain timnas Argentina itu memiliki teknik yang indah dan dapat bermain dengan baik di setiap pertandingan.
Namun, menurutnya, Madrid akan mendapatkan saingan berat dari rivalnya, Barcelona untuk dapat mendapatkan tanda tangan Pastore. "Madrid sedang memantau situasinya dan berharap bisa mendatangkannya pada musim panas mendatang, meskipun ia juga bisa bergabung dengan Barcelona," ujar Gallardo.
Media Prancis juga melaporkan, PSG juga telah memberikan harga sebesar Rp 389 miliar bagi klub yang ingin menggunakan jasanya.