Selasa 04 Nov 2014 19:04 WIB

Boaz Bawa Persipura ke Final ISL 2014

Rep: c79/ Red: M Akbar
Kapten tim Persipura Jayapura Boaz Solossa (kanan) dan Titus Bonai (kiri).
Foto: Antara
Kapten tim Persipura Jayapura Boaz Solossa (kanan) dan Titus Bonai (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Persipura sukses menaklukan Pelita Bandung Raya (PBR) dalam pertandingan semifinal Indonesia Super League (ISL) 2014, Selasa (4/11) Sore WIB. Pada laga yang dihelat di Stadion Jaka Baring, Palembang, tim Mutiara Hitam itu menang dua gol tanpa balas. Dua gol tersebut diborong semuanya oleh Boaz Salossa.

Kedua tim sama-sama menurunkan para pemain terbaiknya pada laga yang menentukan ini. Persipura masih mengandalkan ketajaman Boaz di lini depan. Begitu juga dengan PBR yang tetap mengandalkan insting membunuh mantan penyerang tim nasional Indonesia, Bambang Pamungkas.

Sayangnya, sepanjang 45 menit pertama itu tak ada satupun gol yang bisa dilahirkan oleh dua bomber nasional tersebut. Persipura yang tampil lebih dominan ternyata masih mengalami kesulitan untuk membongkar pertahanan berlapis dari skuat asal Bandung tersebut.

Barulah setelah turun minum, perjuangan keras Persipura membuahkan hasil. Usaha tanpa kenal lelah itu pun menemui hasil saat laga memasuki menit ke 68. Berawal dengan umpan satu-dua dengan Ronny Beroparay, Boaz yang lepas dari hadangan Nova Arianto melepaskan tendangan mendatar dengan kaki kirinya yang sukses merobek jala PBR.

Tidak hanya sampai di situ, kurang dari sepuluh menit dari gol pertama, Boaz kembali membuat pendukung Persipura yang hadir di Stadion Jakabaring, Palembang bergemuruh. Tendangan bebasnya dari luar kotak penalti sukses menghujam sisi kiri gawang PBR, dua gol Persipura memimpin.

Selepas gol kedua Boaz, Persipura semakin percaya diri memainkan bola dan megatur tempo permainan. Beberapa peluang untuk memperbesar keuggulan pun tercipta, namun sayang hingga wasit meniupkan pluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, skor 2-0 untuk keunggulan Mutiara Hitam tetap bertahan.

Ikuti Live Commentary Persib Bandung Vs Arema Cronus dengan klik di sini

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement