Senin 10 Nov 2014 05:19 WIB

Hari Ini KIH dan KMP Akhiri Konflik di DPR

Rep: Muhammad Akbar Wijaya/ Red: Bayu Hermawan
Agus Hermanto
Agus Hermanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua DPR, Agus Hermanto mengatakan Koalisi Indonesia Hebat (KIH) dan Koalisi Merah Putih (KMP) segera mengakhiri konflik di DPR. Ia mengatakan kedua kubu diperkirakan akan memulai sidang bersama pada Senin (10/11) ini.

"Mudah-mudahan Senin sudah mulai bersidang," katanya.

Beberapa minggu terakhir para elite KIH dan KMP intensif melakukan pertemuan. Wakil Ketua Umum Partai Demokrat ini mengatakan finalisasi kesepakatan antara KIH dan KMP soal akhir konflik di parlemen dilakukan pada Sabtu malam lalu.

"Semua tokoh terlibat," ucapnya.

Agus tidak merinci apa solusi damai antara KMP dan KIH. Namun menurutnya bisa saja dua kubu mengubah tata tertib DPR untuk menambah jumlah posisi wakil ketua di setiap alat kelengkapan dewan (akd).

"Coba nanti kita lihat. Yang jelas (opsi) yang dipilih itu yang bisa diterima oleh KIH serta KMP," ujarnya.

Ia optimis KIH dan KMP tidak akan saling memaksakan kehendak soal posisi akd. Kedua kubu telah berkomitmen mengakhiri konflik guna membantu program pemerintahan Joko Widodo.

"Semuanya untuk memperlancar kegiatan DPR," katanya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement