Senin 24 Nov 2014 10:45 WIB

Pembunuh WNI di Hong Kong Dinyatakan Bisa Jalani Persidangan

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Esthi Maharani
rurik jutting dan dua korbannya
Foto: miror
rurik jutting dan dua korbannya

REPUBLIKA.CO.ID, HONG KONG -- Warga Inggris Rurik Jutting (29 tahun) dinyatakan bisa menjalani persidangan pembunuhan. Dilansir dari //BBC//, Senin (24/11), awal bulan ini bankir tersebut menjalani tes kejiwaan untuk mengetahui apakah dia bisa menjalani persidangan.

Jutting diduga membunuh dua tenaga kerja Indonesia Sumarti Ningsih dan Seneng Mujiasih di Hong Kong. Jasad keduanya ditemukan di apartemennya pada 1 November.

Mereka dibunuh pada hari yang berbeda. Jasad Ningsih ditemukan di dalam koper. Dia dibunuh pada 27 Oktober. Pembunuhan sadis ini mengguncang Hong Kong yang dikenal sebagai negara dengan tingkat kejahatan rendah.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement