Sabtu 03 Jan 2015 12:15 WIB

Gray: Lupakan Kekalahan 7-0 dari City

Rep: C12/ Red: Taufik Rachman
 Pemain Manchester City
Foto: EPA/Peter Powell
Pemain Manchester City

REPUBLIKA.CO.ID,MANCHESTER -- Sheffield Wednesday harus siaga satu dalam laga tandang di markas Manchester City, Stadion Etihad, Manchester, Ahad (4/12) dini hari, pada perebutan Piala FA musim ini.

Awal musim ini, Sheffield sempat menelan pil pahit dengan menerima kekalahan 7-0 dari City di stadion yang sama, pada kompetisi Piala Liga.

Pelatih Sheffield, Stuart Gray berharap para pemainnya membuang jauh memori kekalahan timnya saat bertamu ke Etihad pada League Cup akhir September tahun lalu. "Selalu ada kejutan dalam cup," kata Gray seperti dilansir dari Manchester Evening News, Sabtu (3/12).

Meski sempat terpukul oleh City dalam Piala Liga itu, pasukan Stuart Gray akan berupaya menebus kekalahan tersebut saat kembali bertamu ke Etihad. Gray yakin, para pemainnya bisa memperoleh hasil mengejutkan.

"Kami berangkat dengan penuh percaya diri. Saya berharap untuk berbuat lebih baik dari yang kita lakukan terakhir kali," lanjut Gray.

Saat ini, Sheffield berada di peringkat 10 kompetisi Championsip dengan total 34 poin, terpaut 14 poin dari pemuncak klasemen. Dari 10 laga terakhirnya, The Owls hanya mengantongi empat kemenangan, tiga kekalahan, dan tiga hasil imbang.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement