Ahad 08 Feb 2015 00:20 WIB

Zulkifli Hasan Optimistis Menang di Kongres PAN

Rep: C75/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Kader PAN Jatim dukung Zulkifli Hasan jadi ketua umum PAN.
Foto: Antara
Kader PAN Jatim dukung Zulkifli Hasan jadi ketua umum PAN.

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Calon Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan, mengaku optimistis akan memenangkan pemilihan ketua umum PAN yang akan diselenggarakan pada 28 Februari mendatang.

"Insya Allah, kita ikhlas semata memajukan PAN," ujarnya kepada wartawan saat Konsolidasi Pemeangan di Kota Mataram, Sabtu (7/2).

Ia menuturkan, pihaknya tengah melakukan konsolidasi di wilayah Indonesia bagian timur seperti diantaranya Papua, NTT, NTB, Sulawesi kemudian Maluku dan Maluku Utara.

"Semua datang bahkan yang tempat dari Aceh akan datang. Sumatera utara sudah datang, Jawa Barat dan Jawa Timur datang," ungkapnya.

Zulkifli mengklaim DPD, DPW yang menghadiri acara konsolidasi pemenangan mencapai 165. Dari jumlah total mencapai sekitar 230 DPD.

Sementara, yang mempunyai hak memilih mencapai sekitar 592 lebih suara. "Kita mengalir aja tidak mengklaim," ungkapnya.

Ia menuturkan, dirinya ingin melakukan perubahan di dalam tubuh PAN. Selain itu, berharap agar setelah kongres dilaksanakan tidak terdapat tandingan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement