Sabtu 28 Feb 2015 16:57 WIB

100 Hari Ahok, Kemacetan Semakin Parah

Rep: C97/ Red: Ilham
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Foto: Antara
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesia Traffic Watch (ITW) menilai, lalu lintas Ibu Kota semakin semerawut pada 100 hari kepemimpinan Basuki Tjahaja Purnama. Bahkan, menurut Ketua Presidium ITW, Edison Siahaan, kerusakan jalan semakin tak terkendali dengan kisruh APBD yang tak junjung selesai.

“Justru kemacetan dan kerusakan jalan kian hebat, sehingga mengganggu aktivitas dan mematikan kreatifitas masyarakat. Akibatnya, produktivitas masyarakat tidak maksimal,” kata Edison Siahaan, Jumat (27/2).

Menurutnya, Ahok belum memiliki terobosan baru yang bisa menjadi solusi efektif untuk memecahkan kemacetan di Ibu Kota. Ahok hanya melaksanakan konsep-konsep pemerintahan sebelumnya, terutama program Gubernur Sutiyoso. Selain itu, Ahok justru membuat kebijakan yang membebani warga. Melalui Pergub No 195, tentang pembatasan lalu lintas sepeda motor di Jalan Medan Merdeka Barat-Thamrin.

Seharusnya, Ahok mengetahui lalu lintas adalah urat nadi kehidupan dan cermin budaya, serta potret modren sebuah bangsa. Apabila lalu lintas dan angkutan jalan tidak baik, maka akan berdampak buruk pada aktivitas dan kreatifitas masyarakat. Edison berpendapat jika kemacetan tidak segera ditangani, warga Jakarta akan mengalami stress hebat.

ITW juga menyarankan agar pembangunan rumah susun atau pemukiman baru, harus disertai dengan ketersediaan transportasi angkutan umum. Sehingga warga tidak kesulitan melakukan aktifitas. “Pemprov DKI harus menyiapkan transportasi angkutan umum, yang mudah dijangkau warga” kata Edison.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement