REPUBLIKA.CO.ID, BIRMINGHAM -- Manajer Aston Villa, Tim Sherwood menegaskan tidak akan mendapatkan gelar di Villa Park kecuali timnya menang final Piala FA pada Sabtu (30/5) nanti malam melawan Arsenal. Mantan pelatih Tottenham Hotspur tersebut telah berhasil berjuang memenangkan klub hingga ke tahap ini.
Ia bertekad memenangkan laga, agar dapat mengulang kemenangan pelatih Villa terdahulu, Brian Little yang berhasil memenangkan Piala Liga di musim 1995-1996. Sherwood mengarahkan Villa menjauhi zona degradasi dengan lima kemenangan dari 13 pertandingan Liga Primer.
Sang manajer percaya bahwa memenangkan Piala FA merupakan prestasi yang lebih besar dari itu. "Fans hanya akan mencintai Anda, jika Anda memenangkan sesuatu. Misalnya Anda melakukan itu, gelar juara sudah pasti dikantongi," katanya seperti yang dilansir Mirror, Sabtu (30/5).
Aston Villa sendiri terakhir kali mengangkat Piala FA pada tahun 1957 dan dalam laga nanti malam. Skuad yakin bisa kembali memenangkan gelar tersebut.