REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Atletico Madrid sedang mengalami krisis pemain belakang, menyusul kepergian Miranda ke Inter Milan, dan Toby Alderweireld yang hampir pasti hijrah ke Liga Primer Inggris. Oleh karena itu, pertahanan Atletico kini sedang membutuhkan pemain tambahan untuk bisa bersaing musim depan.
Godin dan Gimenez merupakan pemain kunci skuat Diego Simeone dan diatur untuk menjadi starter di line-up musim depan. Namun, banyaknya pertandingan yang akan dimainkan membuat kedua pemain Uruguay tersebut dinilai sangat beresiko jika salah satu dari meeka mengalami cedera.
Kekhawatiran tersebut dinilai wajar, mengingat tiga bek tersisa seperti Juanfran, Guileherme Siquera, dan Jesus Gamez merupakan bek sayap, yang mengisi posisi kanan dan kiri. Sementara Los Rojiblancos tidak memiliki cadangan untuk menggantikan Godin atau Gimenez.
Oleh karena itu, Atletico dituntut untuk mencari bek ketiga dalam bursa transfer musim panas ini. Dan itupun harus melalui persetujuan dari El Cholo. Sang manajer hingga kini belum memiliki nama untuk dijadikan target pembelian, namun dia telah memiliki ide mengenai apa yang dibutuhkannya.
Gimenez merupakan bek berpengalaman, sementara Diego Godin hingga saat ini belum tergantikan di lini belakang dan telah menunjukan dirinya sulit ditaklukan dan bertahan secara efektif selama lima musim. Gimenez selama ini selalu berada di bawah bayang -bayang dari duet Miranda dan Godin, dan berjuang keras untuk mendapatkan tempat utama.
Atletico baru-baru ini telah melakukan pembicaraan dengan pemain belakang Anderlecht Chancel Mbemba. Jika mereka berhasil mendapatkan tandatangan Mbemba, diharapkan dia dapat mengisi kekosongan pemain pengganti sebagai bek tengah. Namun, hingga saat ini, belum ada kejelasan mengenai transfer Mbemba menuju klub ibukota Spanyol tersebut.