REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Gempa bumi yang berpusat di Ciamis turut dirasakan getarannya oleh masyarakat di sejumlah daerah di Kabupaten Indramayu, Sabtu (25/7). Namun, getaran hanya terasa ringan dan berlangsung singkat.
''Saat mau solat Subuh, saya tiba-tiba merasa pusing, kepala terasa seperti berputar'' ujar seorang warga Kelurahan Margadadi, Kecamatan/Kabupaten Indramayu, Aminih kepada Republika.
Namun, lanjut Aminih, getaran itu hanya berlangsung beberapa detik. Dia baru mengetahui bahwa itu gempa setelah melihat berita di televisi.
Hal senada diungkapkan seorang warga Desa Pabean Udik, Kecamatan Indramayu, Dedhez. Dia pun mengaku awalnya mengira kepalanya yang terasa pusing.
''Ternyata lindu (gempa). Tapi cuma beberapa detik,'' tutur Dedez.
Forecaster BMKG Stasiun Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, Ahmad Faa Iziyn, membenarkan adanya gempa bumi yang berpusat di Ciamis (111 km tenggara Ciamis). Dia menyebutkan, gempa berkekuatan 5,7 SR itu terjadi pada 25 Juli 2015 pukul 04.44 WIB.