Senin 17 Aug 2015 16:34 WIB

Gelandang Inter Milan Kovacic Gabung Real Madrid

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Citra Listya Rini
Gelandang Mateo Kovacic.
Foto: AP
Gelandang Mateo Kovacic.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid dan Inter Milan setuju untuk menyudahi kesepakatan untuk transfer gelandang Mateo Kovacic. La Gazzetta di Italia mengabarkan Los Blancos setuju untuk membawa pemain 21 tahun ke La Liga Spanyol dengan nilai transfer 30 juta euro, atau Rp 462 miliar.

"Madrid telah menerima. Kovacic akan menjalani tes kesehatan di Madrid pada Senin (17/8) sebelum transfer dilakukan," demikian seperti dilaporkan ESPNFC, Senin (17/8).

Nerazurri memiliki Kovacic sejak Januari 2013. Ketika itu, pemain yang membela Tim Nasional Kroasia itu bermain untuk liga lokal, Dinamo Zagreb. Inter, mendapatkan Kovacic dengan nilai transfer 15 juta euro. Dua musim bersama Inter membuat Kovacic diminati beberapa klub liga dunia.

Melihat pemain kiri ini masih muda dengan talenta yang cukup. Salah satu klub yang pernah menyatakan ketertarikan terhadap Kovacic adalah FC Barcelona. Meskipun, minat tersebut tak pernah terealisasikan.

Pelatih Inter Milan, Roberto Mancini mengaku dilepaskan Kovacic adalah keputusan pahit. Namun, kata dia, keputusan tersebut juga lantaran adanya aturan Badan Sepak Bola Eropa (UEFA) tentang aturan pemain lokal di satu kesebelasan. Pun kata dia, untuk perimbangan keuangan.

"Saya tidak berpikir salah satu dari kami menginginkan ini. Tapi untuk menghormati peraturan EUFA kami harus melakukan sesuatu," ujar dia seperti dilansir ESPNFC, Senin (17/8).

Selain melepas Kovacic ke Real Madrid, Inter juga sebelumnya juga menyepakati untuk menjual pemain sayapnya, Xherdan Shaqiri ke Stoke City, Liga Inggris. Eks pemain Bayern Munchen itu dilepas dengan nilai tranfer 12 juta euro.

Namun, ESPNFC mengatakan dengan modal transfer dari dua pemainnya, memungkin bagi Mancini untuk kembali ke rencana awal, membawa pemain sayap Wolfsburg Ivan Perisic. ESPNFC melaporkan Perisic menjadi salah satu pemain incaran Inter sejak musim pertandingan tahun lalu.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement