Senin 14 Sep 2015 11:22 WIB

Pilot Arab Saudi Tewas Dalam Kecelakaan Helikopter

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Ilham
Pesawat helikopter jatuh (ilustrasi)
Foto: AP/Ariel Schalit
Pesawat helikopter jatuh (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Militer Arab Saudi menyebutkan kesalahan teknis menjadi penyebab kecelakaan helikopter yang menewaskan seorang pilot ketika melakukan misi pelatihan, Ahad (13/9).

Dikutip dari laman Al Arabiya, Senin (14/9), sebuah pernyataan kementerian pertahanan mengatakan pilot itu sedang melakukan perjalanan pelatihan rutin. Heli angkatan udara tersebut jatuh di daerah Taif, lebih dari 800 kilometer (500 mil) dari perbatasan dengan Yaman.

Sejak 26 Maret 2015, koalisi udara yang dipimpin Arab Saudi telah mengebom kelompok militan Houthi di Yaman. Helikopter koalisi Arab Saudi juga ikut bergabung dengan pertarungan. Pada akhir Agustus 2015, dua pilot tewas ketika sebuah koalisi Apache tempur jatuh di distrik Jazan Arab Saudi ketika di sepanjang perbatasan.

Houthi mengatakan mereka telah menembak jatuh sebuah Apache di wilayah yang sama.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement