REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Penyerang muda Atletico Madrid Angle Correa menjadi salah satu pencetak gol yang memecah kebuntuan Los Rojiblancos pada saat bertandang ke Stadion Ipurua Municipal markas Eibar pada lanjutan La Liga pada Ahad (20/9) dini hari WIB. Correa mencetak gol di menit 62 usai menerima umpan matang dari Fernando Torres.
Pertandinan itu pun berkesudahan dengan skor 0-2 karena Torres tidak mau ketinggalan untuk turut mencetak gol pada menit 77. Usia laga, Correa yang baru mencetak gol pertamanya untuk Atletico mengatakana ia sangat senang bisa membantu tim yang sudah dibelanya sejak musim lalu lalu itu meraih kemenangan.
Akan tetapi pemain 20 tahun itu mengatakan tidak terlalu penting mengenai siapa yang mencetak gol untuk memenangkan Los Cholcpneros. Correa mengatakan lebih penting adalah kemenangan untuk tim agar terus merebut poin guna menjaga peluang untuk menjuarai Liga.
“Kami sangat berjuang keras, dan kami mampu menang. Saya senang bisa mencetak gol, tapi bagi saya adalah Atlético menang,” ujar mantan pemain San Lorenzo itu, dikutip dari situs resmi Atletico Madrid.
Correa juga tak lupa berterima kasih kepada semua rekan-rekan di timk yang membuatnya bisa bermain lepas. Ke depannya Correa berharap bisa mendapatkan kepercayaan lebih dari pelatih Diego Simeone untuk bisa terus mengembangkan bakat yang ia miliki untuk menjadi pemain penting di tim.
“Saya puas bisa bermain. Itu menjadikan saya lebih semangat, berambisi dan keinginan untuk menambahkan gol,” ujar Correa.