REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Arsenal dihempaskan tim gurem Sheffield Wednesday 3-0 saat melawat ke markas klub dari kasta kedua Liga Inggris itu Rabu (28/10). Tak disangka, pelatih Arsenal Arsene Wenger yang terkenal mampu mengorbitkan pemain-pemain muda kini malah geram pada para tenaga belia the Gunners usai laga.
Para pemain muda seperti Glen Kamara, Alex Iwobi, Krystian Bielik, dan Ismael Bennacer jadi sasaran amarah Wenger pasca kekalahan tersebut. Legenda Arsenal Paul Merson pun heran dengan reaksi Wenger yang tidak biasa ini.
Pensiunan pemain yang pernah membela Arsenal dari tahun 1985 hingga 1997 ini mengatakan, seharusnya Wenger bisa menjaga amarahnya. Hal itu karena, Merson menilai kekalahan telak dalam ajang Piala Liga itu justru adalah kesalahan para pemain senior.
“Jelas para pemain berpengalaman harusnya lebih bisa menunjukkan kualitas. Mereka yang tidak bisa membuat pemain muda percaya diri,” kata Merson dikutip dari Sky Sports, Rabu (28/10).
Merson yang kini berprofesi sebagai pengamat sepak bola di Sky Sports, menilaipemain muda debutan tidak bisa menanggung beban kesalahan dari pembantaian itu. Merson menambahkan, pemain muda Meriam London tentu grogi harus berlaga di depan puluhan ribu penonton yang ada.
“Saya kasihan pada para pemain muda, seharusnya pemain senior bisa membantu mereka untuk berkembang,” kata pemilik 289 caps bersama Arsenal ini.