Jumat 13 Nov 2015 05:07 WIB

Tentara Suriah Rebut Kota yang Dikuasai Pemberontak di Aleppo

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Julkifli Marbun
Tentara Suriah yang menari.
Foto: www.wtop.com
Tentara Suriah yang menari.

REPUBLIKA.CO.ID, AMMAN -- Tentara Suriah dan pasukan sekutu merebut Kota Al Hader di provinsi utara Aleppo.

Sumber militer yang mengatakan kepada televisi pemerintah menyebutkan, tentara Suriah berhasil merebut daerah yang dikuasai pemberontak.

"Para pemberontak melarikan diri dari kota selatan Aleppo setelah pasukan propemerintah mengambil kontrol penuh," katanya, Kamis (12/11).

Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia yang berbasis di Inggris mengatakan, Al Hader adalah benteng utama pemberontak di selatan pedesaan provinsi.

Pemerintah utama yang didukung oleh militan Hizbullah Lebanon dan serangan udara Rusia melakukan serangan yang dimulai bulan lalu.

Kepala Observatorium Rami Abdulrahman mengatakan, penguasaan kota akan membantu tentara Suriah terhadap dua kota Syiah yang dikepung, yaitu Kefraya dan al-Foua, kemudian berlanjut ke barat di Provinsi Idlib.

Kefraya dan al-Foua adalah bagian dari kesepakatan gencatan senjata regional yang mulai berlaku pada akhir September dan sebagian besar telah dikuasai.

Enam bulan kesepakatan termasuk penarikan pemberontak dari mengepung pemerintah Zabadani dekat perbatasan dengan Lebanon dan evakuasi warga sipil dari dua desa Idlib.

Serangan di Aleppo menargetkan area yang luas di sebelah selatan kota, dekat jalan raya ke Damaskus. Langkah ini merupakan salah satu dari beberapa serangan utama Rusia di Suriah yang bertujuan memperkuat Presiden Bashar al Assad. Tentara Suriah dan sekutu-sekutunya, ingin mendapatkan kembali wilayah yang direbut pemberontak.

"Pengeboman udara berat Al Hader dan daerah sekitarnya memberi kami tidak ada pilihan lain kecuali mundur ," kata Yousef al Issa, seorang komandan lapangan untuk Ahrar al Sham yang merupakan salah satu kelompok pemberontak utama pertempuran.

sumber : Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Yuk pilih satu aja! Yang mana ya aplikasi mobile banking syariah terbaik menurut kamu?

1 of 2
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement