REPUBLIKA.CO.ID, COLORADO -- Kejaksaan Agung negara bagian Colorado, Amerika Serikat, mengumumkan tiga orang tewas dalam insiden saling tembak antara kepolisian dan seorang pria bersenjata di sebuah klinik di kota Colorado Springs.
'Dua orang yang tewas adalah warga sipil, sementara satu orang lainnya merupakan anggota kepolisian,' kata Wali kota Colorado Springs John Suthers seperti dilansir BBC, Sabtu (28/11).
Suthers mengatakan seorang pria yang diketahui sebagai pelaku telah ditangkap oleh kepolisian setempat. Dalam perkembangan terakhir, situasi keamanan di sekitar klinik Planned Parenthood tersebut dilaporkan telah berlangsung pulih.
Sementara, sebelas orang warga, diantaranya lima orang anggota kepolisian dilaporkan terluka dan telah dilarikan ke rumah sakit akibat insiden yang terjadi pada Jumat (27/11) malam waktu setempat.
Polisi masih menyelidiki latar belakang dan motif pelaku penembakan di dalam klinik tersebut. Sejumlah orang sebelumnya dilaporkan terjebak di dalam klinik tersebut.
Saat insiden berlangsung, semua jalan di sekitar klinik ditutup, kata aparat kepolisian. Polisi kemudian mengepung klinik itu sebelum terjadi aksi saling tembak.
Baca juga: Penembakan di Colorado, Saksi: Ada 20 Bunyi Tembakan