Rabu 03 Feb 2016 14:25 WIB

Pemprov Jabar Genjot Pembangunan Tol Cisumdawu dan Bocimi

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Karta Raharja Ucu
Pembangunan jalan tol (ilustrasi).
Foto: Antara
Pembangunan jalan tol (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Iwa Karniwa, menuturkan, progres pembangunan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) seksi II, cukup segnifikan. Di antaranya terkait penyelesaian tanah wakaf di mana saat ini seluruh izinnya sudah ada di Menteri Agama.

Targetnya, pekan ini seluruh izin sudah dituntaskan sehingga pembangunan fisik di lapangan sudah bisa dilaksanakan seluruhnya. "Diharapkan pekan ini, izin tanah wakaf bisa selesai," kata Iwa kepada wartawan, Selasa Petang, (2/2).

Di lapangan, kata dia, prosesnya sudah matang, karena Pemprov Jabar sudah melakukan langkah-langkah lebih lanjut. Di bulan-bulan terakhir ini, Pemprov Jabar melakukan akselerasi dengan Kanwil agama, badan wakaf Indonesia pusat dan juga Jabar. Kemudian, Dirjen dan Menag.

(Baca Juga: Pemprov Jabar Optimistis Tol Soroja Rampung Juni 2016)

"Mudah-mudahan minggu ini untuk Cileunyi-Sumedang-Dawuan khususnya seksi II bisa selesai, kita sedang monitor terus, kanwil stand by di kementrian agama," ucap dia.

Sementara terkait progres Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi), pekan ini diharapkan seluruh izin dari Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ruas jalan tol yang melewati aliran sungai bisa tuntas. Setidaknya, ada 60 titik di sepanjang ruas tol Bocimi yang melewati aliran sungai.

"Izinnya harus ke KemenPU-Pera, yakni Dirjen PSDA. Kita sudah koordinasi dan minggu ini surat izin dari KemenPU-Pera sudah tuntas," ujar Iwa.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement