Kamis 05 May 2016 06:08 WIB

Joe Hart: Kami Sebenarnya Mudah Masuk Final, tapi...

Red: M Akbar
Joe Hart
Foto: EPA/BALLESTEROS
Joe Hart

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Kiper Manchester City Joe Hart mengungkapkan kekecewaannya usai disingkirkan Real Madrid dalam babak semifinal di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis (5/5) dini hari WIB.

"Kami sebenarnya dapat dengan mudah masuk ke final namun mereka mengendalikan pertandingan dengan baik," katanya usai pertangingan kepada BT Sport.

Manchester City takluk dengan agregat skor 0-1 di tangan Madrid pada leg kedua semifinal usai bermain imbang di leg pertama pada pekan lalu. (Baca: Bungkam City 1-0, Real Madrid Hadapi Atletico di Final Liga Champions)

"Apakah kami bermain cukup baik pada kedua pertandingan? Saya tidak tahu," kata pemain berkebangsaan Inggris itu.

Pelatih City Manuel Pellegrini juga mengungkapkan kekecewaannya dan menyebut kedua tim tak menciptakan banyak peluang.

"Kedua tim (Madrid dan City) tidak berbeda. Saya pikir kami tidak memiliki masalah dalam bertahan. Kami bermasalah dalam menciptakan peluang, sama seperti Real Madrid," kata dia.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement