Kamis 12 May 2016 21:50 WIB

Dinilai sebagai Pemain Terbaik, Pemain Leicester Ini tak Besar Kepala

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: M Akbar
N'Golo Kante
Foto: lequipe.fr
N'Golo Kante

REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Penampilan gemilang yang diperlihatkan N'Golo Kante pada musim 2015/2016 bersama Leicester City tak membuatnya jumawa. Kante mengatakan dirinya bukanlah pemain bintang dan masih perlu banyak belajar dalam dunia sepak bola.

Gelandang internasional Prancis ini merupakan salah satu properti terpanas dalam bursa transfer pada musim panas nanti. Hal itu terbukti setelah dirinya berhasil mengantarkan The Foxes menjuarai Liga Primer untuk kali pertama semenjak klub berdiri.

Sejak didatangkan dari klub Ligue 1 pada musim panas 2015, Kante menjelma menjadi sosok krusial dalam skuat Leicester. Peran gelandang berusia 25 tahun ini sulit digantikan pemain mana pun di lini tengah The Foxes.

Kante sudah mencatatkan 36 penampilan bersama Leicester di Liga Inggris. Performa impresif yang konsisten tersebut membuatnya dihadiahi penampilan perdana bersama Timnas Prancis dalam partai melawan Belanda pada Maret lalu.

Bahkan, rekan-rekannya menunjuk Kante sebagai Player of the Season. Akan tetapi, dia berusaha merendah akan pencapaiannya sejauh ini.

"Saya bukan pemain bintang. Saya pikir memenangi liga adalah spirit tim. Kami bertarung sepanjang waktu dan saya pikir itulah penyebabnya kami menjadi juara," uajr Kante, seperti dilansir Soccerway, Kamis (12/5).

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement