REPUBLIKA.CO.ID, ROMA—Juventus berhasil menjuarai Coppa Italia dengan membungkam AC Milan 1-0 di Stadion Olimpico, Ahad (22/5) dini hari WIB. Dalam pertandingan ini, striker Alvaro Morata menjadi pahlawan dengan datang dari bangku cadangan menggantikan Hernanes untuk mencetak gol kemenangan pada menit ke-90’+20.
Selepas laga, pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengungkapkan alasannya menurunkan Morata sebagai pergantian terakhirnya. Menurutnya dalam waktu tambahan, ia memiliki dua pilihan yaitu mengambil penalti atau mencoba memecahkan kebuntuan permainan.
“Saya mencoba untuk mencari kesempatan memenangkan pertandingan dan berjalan lancar,” ujar Allegri, dikutip dari Football Italia, Ahad (22/5).
Allegri merasa harus menyanjung para pemain asuhannya. Sebab tidak mudah untuk merumput dalam laga final Coppa Italia.
“Tidak mudah bagi para pemain, seperti untuk enam pekan terakhir mereka pada dasarnya tak mendapat motivasi banyak dan untuk memenangkan pertandingan, pemain Juventus harus fokus,” katanya.
Nyonya Tua juga merupakan tim pertama yang mempertahankan double winners atau memenangkan Scudetto dan Coppa Italia dua tahun berturut-turut. Meski begitu, Juventus masih tidak puas karena tradisi klub mengharuskan klub berjuang untuk selalu menang.
“Musim depan Juventus harus mempersiapkan yang terbaik untuk memenangan Scudetto keenam. Tetapi di atas itu semua, Juventus memiliki pertandingan Liga Champions yang besar,” ujar Allegri.