Kamis 25 Aug 2016 14:03 WIB

Penusukan di Hotel Australia tak Terkait Kelompok Radikal

Rep: Puti Almas/ Red: Ani Nursalikah
Personel darurat bekerja di tempat kejadian penusukan perempuan Inggris di sebuah hotel di KOta Home Hill, Queensland, Australia, Rabu, 24 Agustus 2016.
Foto: Australian Broadcasting Corporation via AP Photo
Personel darurat bekerja di tempat kejadian penusukan perempuan Inggris di sebuah hotel di KOta Home Hill, Queensland, Australia, Rabu, 24 Agustus 2016.

REPUBLIKA.CO.ID, TOWNSVILLE -- Pelaku serangan pisau di sebuah hostel di Townsville, Queensland, Australia diyakini tidak terkait dengan  kelompok radikal. Kepolisian setempat mengatakan tidak ada bukti yang juga mengarahkan tersangka melakukan tindakan itu karena pengaruh ideologi politik tertentu.

Dalam serangan itu,seorang perempuan asal Inggris bernama Mia Ayliffe Chung tewas. Sementara terdapat seorang pria yang juga berasal dari negara di Eropa Barat itu terluka dan berada dalam kondisi kritis.

Pelaku diketahui bernama Smail Ayad. Ia merupakan warga Prancis yang berada di Australia sejak Maret lalu. Dari hasil penyelidikan dan pemeriksaan yang dilakukan, pria berusia 29 itu terbukti mengonsumsi ganja terlebih dahulu sebelum melakukan serangan.

"Tidak ada bukti dan indikasi pelaku melakukan serangan karena suatu pengaruh radikalisasi maupun motif politik apa pun itu," ujar Inspektur Kepolisian Queensland, Ray Rohweder, Kamis (25/8).

Serangan nampaknya terjadi secara acak. Ayad secara tiba-tiba di hotel itu mengeluarkan pisau dan menikam Mia dan orang-orang yang ada di dekatnya. Bahkan, seekor anjing juga terkena tikaman pisau dan tewas.

 

sumber : Reuters
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement