Kamis 15 Sep 2016 09:37 WIB

Cerita Dubes Inggris Peluk Islam dan Tunaikan Haji

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Nur Aini
Duta Besar Inggris untuk Arab Saudi, Simon Paulus Collis dan istri
Foto: arabnews
Duta Besar Inggris untuk Arab Saudi, Simon Paulus Collis dan istri

REPUBLIKA.CO.ID, MINA -- Sekitar 19 ribu jamaah Inggris yang melaksanakan haji tahun ini. Duta Besar Inggris untuk Arab Saudi, Simon Paulus Collis, merupakan satu dari puluhan ribu jamaah tersebut.

Informasi pertama memang datang dari penulis Arab Saudi, Fawzah Al Bakr, yang mengunggah foto Collis bersama istri sedang mengenakan ihram, Selasa (13/9) lalu. Meskipun Collin menolak permintaan media untuk wawancara pada Rabu (14/9), konfirmasi kalau ia telah memeluk Islam sempat terlontar.

"Saya telah memeluk Islam setelah berada di masyarakat Muslim selama 30 tahun, dan tepat sebelum menikah dengan Huda (istri)," kata Collis seperti dilansir Arab News, Kamis (15/9).

Tergabung di Foreign and Commonwealth Office (FCO) Inggris sejak 1978, Collis memang memiliki kemampuan berbahasa Arab dengan fasih. Sejak 1981, ternyata ia sudah malang melintang dan bertugas di negara-negara Islam seperti Bahrain, Irak, Suriah, Qatar, Dubai, Basra, dan India.

Meski begitu, ia baru menjabat sebagai Duta Besar Inggris untuk Arab Saudi pada Januari tahun lalu, menggantikan Sir John Perkins yang pensiun. Sementara, foto-foto Collis menjalankan ibadah haji itu sendiri langsung tersebar di sejumlah media sosial seperti Twitter, Facebook, Whatsapp, dan Instagram.

Kabar seorang Duta Besar Inggris memeluk Islam memang menjadi angin segar, terutama saat banyak publisitas negatif terhadap Islam dan Muslim. Fakta kalau Collis memeluk Islam dan menjalankan ibadah haji, sekaligus membenarkan daya tarik Islam yang begitu besar secara universal.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement