Ahad 23 Oct 2016 19:06 WIB

SMRC: 69 Persen Masyarakat Puas Kinerja Jokowi

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Angga Indrawan
Presiden Joko Widodo
Foto: Reuters/Darren Whiteside
Presiden Joko Widodo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Saiful Mujani Research and Colsulting (SMRC) merilis hasil survei terkait kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo. Hasil survei menunjukkan bahwa 69 persen masyarakat merasa puas terhadap kinerja Jokowi di dua tahun kepemimpinannya.

"Mayoritas warga sangat atau cukup puas dengan kinerja Pak Jokowi," kata Direktur Program SMRC Sirojudin Abbas di Jakarta, Ahad (23/10).

Abbas mengatakan, masyarakat yang merasa kurang puas sebesar 26,3 persen, dan tidak puas sama sekali sebesar 3 persen. Sementara sisanya tidak menjawab atau tidak tahu.

Dia menambahkan, mayoritas masyarakat atau sebanyak 74 persen juga merasa yakin dengan kemampuan Jokowi untuk memimpin. Sementara 19 persen merasa kurang yakin, dan dua persen menganggap tidak yakin sama sekali. Dan, yang menjawab tidak tahu sebesar lima persen.

Survei ini dilakukan pada 13-17 Oktober 2016. Sebanyak 1.220 responden diwawancarai secara tatap muka dengan menggunakan metode multistage random sampling. Margin of error sebesar 3,1 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement