Jumat 11 Nov 2016 12:47 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2018

Messi: Argentina tak Boleh Kehilangan Angka Lagi

Lionel Messi
Foto: REUTERS/Cristiane Mattos
Lionel Messi

REPUBLIKA.CO.ID, BELO HORIZONTE -- Lionel Messi kembali memperkuat Argentina setelah absen dalam tiga pertandingan akibat cedera. Sayangnya, kehadiran megabintang Barcelona ini tak mampu menolong Tim Tango saat berhadapan dengan Brasil dalam kualifikasi Piala Dunia 2018, Jumat (11/11). Argentina takluk 0-3 di Stadion Governador Magalhaes Pinto, Belo Horizonte, Brasil.

"Ketika mereka memukul kami dengan keras, kami kesulitan berjuang untuk kembali," kata Messi, dikutip Reuters

 

Ia mengatakan Argentina paham mereka harus berubah. Jika tidak, kesempatan untuk lolos ke Rusia dua tahun mendatang akan makin sulit.

"Dari semua poin yang buruk, yang baik adalah bahwa kami bergantung pada diri kami sendiri, tetapi kami tidak boleh membuang angka lagi," jelasnya.

Messi tak nyaris tak memberikan ancaman berarti karena berhasil dimatikan Fernandinho. Striker Gonzalo Higuain dan winger Angel Di Maria juga tak banyak membantu.

Sergio Aguero menggantikan Enzo Perez pada babak pertama tetapi dengan Brasil dominan di periode kedua, ia hanya memiliki sedikit kesempatan untuk mengubah permainan.

Koran olahraga Argentina Ole menyebut kinerja Tim Tango sebagai bencana. Argentina telah memenangkan Piala Dunia dua kali dan mencapai final tiga turnamen besar terakhir mereka. Sayang, mereka kerap menjadi runner-up. Argentina tidak memenangkan gelar senior sejak 1990-an.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement