Ahad 27 Nov 2016 18:57 WIB

Ini Alasan Performa Lapadula Meningkat di Milan

Rep: Febrian Fachri/ Red: Andri Saubani
Reaksi striker AC Milan, Gianluca Lapadula pada laga Serie A lawan Chievo Verona, pada 16 Oktober.
Foto: EPA/Filippo Venezia
Reaksi striker AC Milan, Gianluca Lapadula pada laga Serie A lawan Chievo Verona, pada 16 Oktober.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN – Striker AC Milan, Gianluca Lapadula baru saja tampil sebagai bintang saat I Rossoneri menang besar 4-1 di kandang Empoli. Pada laga yang terselenggara di Stadion Carlo Castellani, Ahad (27/11) dini hari WIB. Lapadula mencetak sepasang gol. Dua gol tambahan itu membuat koleksi gol Lapadula kini menjadi tiga di Serie A. 

Lapadula dibeli Milan dan Pescara awal musim ini. pemain 26 tahun tersebut merupakan top skorer Serie A musim lalu. Sejak tiba di Milanelo, Lapadula memulainya dengan bertugas sebagai pelapis striker utama Milan Carlos Bacca.

Tapi kini, Bacca sepertinya tak lagi akan dianggap pelapis. Adanya isu kepergian Bacca ke Paris Saint-Germain (PSG) membuat Lapadula punya harapan akan menjadi striker kunci AC Milan. Pelatih Vincenzo Montella pun berkali-kali melontarkan nada puas dengan penampilan Lapadula. “Saya pikir saya meningkat karena saya dalam pantauan timnas Italia. Itu menjadi suatu motivasi besar buat saya, tampil bagus bersama Milan agar dipanggil Italia lagi,” kata Lapadula, dikutip dari Football Italia.

Pemain kelahiran Turin itu banyak dibicarakan di kancah Serie A usai menjadi penentu kemenangan Milan atas Palermo awal November ini. Saat itu, ia membuat satu gol cantik dengan tumit tak lama setelah masuk sebagai pemain pengganti. Kemudian, skuat Gli Azzurri asuhan Giampiero Ventura yang sedang kekurangan striker memberikan Lapadula kepercayaan untuk masuk timnas untuk kualifikasi Piala Dunia 2018. 

Namun, Lapadula belum diberikan jatah  debut tampil dengan timnas Italia. Ia berharap penampilan konsisten bersama Milan dapat menggerakkan hati Ventura agar menjadikannya sebagai salah satu striker andalan Italia. “Saya ingin terus membuat lompatan dalam karir. 18 bulan lalu saya masih di Legapro. Kini saya punya peluang  tampil di Italia,” ucap Lapadula.   

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Atalanta Atalanta 16 12 1 3 39 22 37
2 Napoli Napoli 16 11 2 3 24 13 35
3 Inter Inter 15 10 4 1 40 25 34
4 Fiorentina Fiorentina 15 9 4 2 28 17 31
5 Lazio Lazio 16 10 1 5 30 7 31
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement