REPUBLIKA.CO.ID, MADRID--Kapten Real Madrid, Sergio Ramos mencetak gol krusial pada menit akhir pertandingan saat menjamu Deportivo La Coruna pada lanjutan La Liga di Santiago Bernabeu, Ahad (11/12) dini hari WIB. Gol Ramos membuat Madrid menang 3-2 atas Deportivo.
Gol Ramos kali ini mirip saat dia mencetak gol penyama kedudukan di laga El Clasico pekan lalu. Saat itu, Ramos mencetak gol melalui tandukan jelang laga berakhir setelah tertinggal lebih dulu melalui gol Luis Suarez.
“Jika Anda melawan (Deportivo) mengakhiri dengan harapan, kepercayaan, dan antusiasme, semacam ini akan terjadi,” kata Ramos usai laga, dilansir Marca.
Dia mengakui selama pertandingan melakukan beberapa kesalahan. Kendati demikian, Ramos memiliki tekad untuk meraih hasil positif dalam laga tersebut meskipun beberapa pemain inti seperti Cristiano Ronaldo, Karim Benzema dan Luka Modric diistirahatkan.
“Kami tidak memainkan permainan yang bagus dan membuat kesalahan,” Ramos mengungkapkan.
Menurutnya, timnya memiliki banyak peluang di babak pertama. Namun peluang tersebut tak mampu dimanfaatkan menjadi gol. Setelah kemenangan tersebut, lanjutnya, timnya harus fokus terhadap piala dunia antar klub di Jepang. Madrid akan melakoni laga pertama di Piala Dunia Antarklub, Kamis (15/12).