Kamis 22 Dec 2016 14:15 WIB

Mario Balotelli Buka Peluang Kembali ke Liga Inggris

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Andri Saubani
Striker OGC Nice, Mario Balotelli.
Foto: EPA/Ian Langsdon
Striker OGC Nice, Mario Balotelli.

REPUBLIKA.CO.ID, NICE -- Striker OGC Nice, Mario Balotelli punya kemungkinan kembali bermain untuk klub Liga Premier Inggris. Hal tersebut diungkapkan oleh agen Balotelli, Mini Raiola kepada TalkSport, dilansir Daily Mail, Kamis (22/12).

Raiola mengaku Balotelli sudah melakukan pembicaraan dengan klub Liga Premier Inggris. Komunikasi yang sudah terjalin merupakan sinyal bahwa mantan pemain Liverpool dan Manchester City itu akan kembali ke Inggris.

Bersama Manchester City dan Liverpool, Super Mario, julukan Balotelli jarang mendapatkan tempat di tim utama. Dia kemudian pindah ke OGC Nice dari Liverpool dengan biaya bebas transfer.

Bersama OGC Nice, Balotelli menemukan sentuhan bermainnya kembali. Dia mencetak 10 gol dari 14 pertandingan yang dilakoninya. Situasi tersebut yang tidak pernah dia lakukan ketika berseragam Liverpool.

Kendati dikabarkan akan kembali ke Liga Inggris, Raiola belum bisa memutuskan dengan cepat. “Kami sudah melakukan pembicaraan dengan klub Inggris, tapi itu benar-benar terlalu dini untuk dikatakan. Kami ingin tetap hari demi hari dengan Mario,” ujar Raiola.

Raiola menilai, Balotelli tak akan emosional jika nantinya kembali bermain untuk klub Liga Inggris. Meskipun pada tahun terakhirnya sebelum bergabung OGC Nice, Balotelli bermain untuk Liverpool. Raiola menegaskan, saat ini Balotelli dalam keadaan stabil.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement