Sabtu 28 Jan 2017 15:26 WIB

Israel Tembak Mati Pemuda Palestina di Ramallah

Intifadah Palestina. (ilustrasi)
Foto: alhewar.org
Intifadah Palestina. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BETLEHEM – Seorang pemuda Palestina, Husein Salim Abu Ghoush (24 tahun) gugur setelah ditembaki oleh pasukan pendudukan Israel di pemukiman Adam, Ramallah  timur, belum lama ini.

Israel berdalih penembakan tersebut terjadi karena Abu Ghoush dicurigai hendak menabrak beberapa prajurit Israel yang sedang berada di halte bis di  lokasi tersebut. Akibatnya, ia ditembak dan menabrak pembatas Jalan.

Disebutkan, Israel membiarkan Abu Ghous  dalam kondisi luka berat tanpa memberikan perawatan medis hingga gugur ditempat akibat kehilangan banyak darah.

Pusat Informasi Qalandiya menyebutkan, bahwa Abu Ghous berniat menabrak prajurit Israel bersamaan dengan hari dimana sepupunya bernama Hussein Muhammad Abu Ghoush juga wafat setelah melakukan penusukan terhadap pemukim Yahudi.

sumber : suarapalestina.id
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement