Jumat 17 May 2013 14:16 WIB

New York Knicks Perpanjang Asa

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Didi Purwadi
Indiana Pacers (kuning) menghadapi New York Knicks dalam laga putaran kedua babak playoff NBA.
Foto: AP/Mary Altaffer
Indiana Pacers (kuning) menghadapi New York Knicks dalam laga putaran kedua babak playoff NBA.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- New York Knicks memang banyak kehilangan shots di dua pertandingan terakhir pada playoff putaran kedua dan membiarkan Indiana Pacers memimpin kedudukan 3-1.

Namun, menghadapi eliminasi di game kelima, Knicks memperpanjang musim dengan mengalahkan Pacers 87-75 di Madison Square Garden, Jumat (17/5) WIB.

Kali ini Knicks banyak mencetak poin dan memaksa Pacers melewati dua game lagi untuk menentukan tim yang akan meraih tiket ke final wilayah timur. Knicks menjadi tim kesembilan di babak playoff yang mampu keluar dari defisit dan mengubah kedudukan sementara menjadi 3-2 di best of seven game.

Pelatih Knicks, Mike Woodson, mengatakan timnya sudah memiliki defense yang bagus selama playoff. Namun, pada game eliminasi ini, para pemainnya telah menemukan offense yang tepat dan bisa memperpanjang musim.

"Saya sangat terkesan karena kami menemukan tantangan dalam pertandingan ini. Permainan ini yang saya inginkan," ujarnya dilansir dalam AP.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement