REPUBLIKA.CO.ID, SAN ANTONIO -- Forward San Antonio Spurs Kawhi Leonard harus menepi sekitar empat pekan lantaran cedera pada jari tangan kanannya.
Cedera tersebut akibat Leonard berbenturan dengan lawan pada paruh waktu pertama pertandingan saat Spurs kalah 105-111 atas Oklahoma City, Rabu (22/1).
Kepastian absennya Leonard ini diumumkan setelah Spurs memeriksakan cederanya pada Kamis (23/1). Diperkirakan Leonard akan absen selama tiga sampai empat pekan.
Leonard sudah bermain 40 kali bersama Spurs di kompetisi NBA dengan koleksi rata-rata 11,6 poin dan 6,1 rebounds.
sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement