REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Stephen Curry tampil gemilang pada akhir kuarter keempat ketika sang juara bertahan Golden State Warriors mengalahkan Cleveland Cavaliers dengan skor 89-83 pada Jumat waktu setempat (Sabtu WIB) dalam "pertandingan ulang" final NBA musim lalu.
Pemain Terbaik NBA Curry melesakkan layup secara berutur-turut pada menit-menit terakhir untuk menjawab sejumlah slam dunk beruntun dari LeBron James dan menghentikan laju torehan angka Cleveland, ketika Golden State kini mengukir start terbaik sepanjang sejarah NBA dengan rekor 28-1.
"Kami tidak percaya bahwa kami akan membuat pernyataan dengan satu pertandingan," kata pelatih sementara Warriors, Luke Walton. "Secara keseluruhan, kami (memiliki rekor) 28-1. Itu lebih dari suatu pernyataan."
Curry mencetak 19 angka, melakukan tujuh rebound, dan memberikan tujuh assist. Sedangkan Draymond Green mencatatkan 22 angka, 15 rebound, dan tujuh assist untuk Warriors.
"Kami menginginkan lebih," kata Curry. "Kami merasakan sedikit kesuksesan, memenangi kejuaraan, namun kami memiliki potensi di tim ini yang membuat kami ingin meraih lebih banyak lagi. Memiliki rekor (start musim) merupakan hal hebat, namun kami ingin melakukan lebih banyak lagi."