Kamis 02 Mar 2017 14:05 WIB

Aspac Tukar Hangrove dengan Pebasket Asal AS

Pelatih W88.News Aspac AF Ronaldo.
Foto: REPUBLIKAFOTO/Febrian Fachri
Pelatih W88.News Aspac AF Ronaldo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – W88.News Aspac Jakarta menukar pemain naturalisasi Anthony Hangrove Jr dengan pebola basket asal Amerika Serikat (AS), Dom Williams. Alasannya, Aspac saat ini kelebihan pengisi posisi forward. “Di posisi itu sudah ada Pringgo Regowo, Valentino Wuwungan dan pemain baru Ruslan. Selain itu kami menganggap kontribusi Hangrove tidak maksimal," ujar pelatih Aspac AF Rinaldo di Jakarta, Kamis (2/3).

Ketimbang menumpuk pemain berpostur besar, pelatih yang akrab disapa Inal itu lebih memilih guard demi membantu kerja point guard andalan mereka, Andakara Prastawa. Dom Williams, kata Inal, bisa memberikan variasi serangan karena fasih bermain di posisi satu atau dua, point guard maupun shooting guard. "Dengan begitu diharapkan kami bisa mendulang poin lebih banyak," tutur Inal.

Hangrove sendiri tidak bisa dikatakan bermain baik selama IBL 2017. Pemain bertinggi badan dua meter ini hanya bisa mencatatkan rata-rata 8,44 poin per laga, lebih rendah dari forward lokal Pringgo yang bisa membuat rerata 9,22 poin per laga.  Dom Williams sendiri sudah tiba dan bergabung dengan Aspac sejak Seri V Liga Bola Basket Indonesia (IBL) 2017 di Bandung.

Pemain bertinggi badan 180 centimeter itu diproyeksikan akan mulai bermain di Seri VI Jakarta, di mana Aspac akan menghadapi Bank BJB Garuda Bandung pada Jumat (3/4) dan Pelita Jaya EMP Jakarta pada Sabtu (4/4). Aspac memang berbenah jelang Seri VI IBL 2017 demi memastikan diri masuk ke babak playoff. Saat ini, dengan rekor enam kali menang dari sembilan laga, Prastawa dan kawan-kawan masih nyaman memimpin klasemen sementara Divisi Putih IBL.

Selain menukar Hangrove, Aspac juga mendatangkan center NSH Jakarta, Ruslan. Dan sebagai gantinya mereka melepas forward, Muhammad Irman ke NSH. Ruslan nantinya bisa melapis pemain asing Aspac Pierre Henderson. Inal yakin Ruslan dapat membawa pengaruh positif ke timnya walau saat ini masih sedikit cedera di tangannya. "Ruslan memiliki shooting dan blok yang cukup baik. Memang sekarang tangannya sedang ada gangguan karena masih ada pen yang menempel. Namun dia sudah mengikuti latihan," kata Inal.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement