REPUBLIKA.CO.ID, MELBOURNE -- Petenis asal Prancis, Jo-Wilfried Tsonga, mengalahkan lawannya dari Jepang, Go Soeda, untuk memastikan maju ke putaran ketiga turnamen tenis Australia Terbuka pada Kamis.
Petenis runner-up 2008 itu harus bekerja keras untuk membukukan kemenangan 6-3, 7-6 (7/1), 6-3 atas peringkat ke-73 Soeda. Pertandingan berlangsung selama dua jam tiga menit di tengah panas terik Margaret Court Arena.
Ini merupakan kemenangan kedua unggulan ketujuh Tsonga dengan dua set pada turnamen itu. Kemenangan yang membuatnya berada di urutan 32 besar.
Tsonga akan melawan petenis non-unggulan dari Australia, James Duckworth, atau pemain dari Slovenia, Blaz Kavcic.
Tsonga bermain bagus pada awal permainan. Tapi pada set kedua, permainannya menurun sehingga harus diakhiri dengan 'tie-break' setelah petenis Jepang itu mematikan game kedua. Tsonga juga membuat kesalahan pada game kesembilan.
Pemain dari Prancis itu menguasai set terakhir ketika mematikan game keeenam lawannya dan mengakhiri pertandingan dengan membuat 17 'ace' dan 44 'winners'.