Jumat 05 Jun 2015 21:30 WIB
BCA Indonesia Open 2015

Hanya Tersisa Tiga Wakil Indonesia di Babak Semifinal

Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan melangkah ke semifinal BCA Indonesia Open 2015
Foto: PBSI
Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan melangkah ke semifinal BCA Indonesia Open 2015

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesia hanya mengirimkan tiga wakilnya ke babak semifinal turnamen BCA Indonesia Open 2015. Sedangkan lima wakil Indonesia lainnya kalah dari lawan-lawannya di babak perempat final.

Tiga wakil tersebut yaitu pasangan ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari yang 'dikepung' ganda Cina di semifinal. Besok, Greysia/Nitya akan melawan unggulan tujuh, Yu Yang/Zhong Qianxin.

Wakil lainnya adalah pasangan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan akan melawan pasangan Cina, Zhang Nan/Fu Haifeng. Semifinalis lainnya mempertemukan antar sesama pasangan Korea Selatan yaitu unggulan satu, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong melawan Ko Sung Hyun/Shin Baek Choel.

Wakil terakhir Indonesia di sektor ganda campuran melalui Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang akan melawan unggulan satu, Zhang Nan/Zhao Yunlei. Semifinalis lainnya mempertemukan antara unggulan dua dari Cina, Xu Chen/Ma Jin melawan unggulan empat dari Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

The Best Mobile Banking

1 of 2
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement