REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Bandminton World Federation (BWF) memperkenalkan struktur kompetisi baru mulai tahun depan. Ada enam level yang diperkenalkan dengan total hadiah yang cukup menggiurkan. Semua hadiah di superseries dinaikan.
Indonesia Open masuk ke level dua struktur kompetisi baru BWF. Di level ini selain Indonesia ada China Open dan All-England. Hadiah minimum ajang turnamen bulutangkis tiga negara ini sebesar 1 juta dolar AS.
Sementara itu di level tiga ada Malaysia, Cina, Denmark, Prancis dan Jepang. Hadiah minimum di level tiga sebesar 700 ribu dolar AS. Di level pertama turnamen struktur kompetisi hanya diperuntukan bagi World Championships dan Olimpiade. Dengan hadiah minimum sebeser 1,5 juta dolar AS.
"Tidak mudah untuk menetapkan tuan rumah untuk level teratas. Semuanya sudah menjadi tuan yang baik selama bertahun-tahun," kata Thomas Lund Sektaris Jendral BWF, seperti dilansir dari thestar.com, Senin (20/3).
Lund mengatakan Malaysia tidak berhasil masuk kejajaran tuan rumah teratas. Walaupun Malaysia hampir berhasil menembusnya. Sementara, ia menjelaskan, Inggris mempunyai sejarah bulutangkis yang panjang dan kaya dengan All-England. Turnamen ini juga turnamen bulutangkis tertua di dunia.
Sementara Cina dan Indonesia memiliki pasar yang besar dan penggemar olahraga bulutangkis di dua negara ini pun sangat banyak. "Kami berpikir cukup lama untuk struktur yang baru. Ada perubahan aturan juga," katanya.
Lund mengatakan hadiah di setiap level dinaikkan. Para pembulutangkis akan mendapatkan hadiah yang besar. Lund percaya struktur baru ini juga akan menciptakan siklus baru. "Bukan Superseries, kami akan mengeluarkan nama baru saat peluncuran kompetisi ini," ujarnya.