REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG – Persib Bandung sementara unggul atas Pusamania Borneo (PB) FC pada laga leg kedua semifinal Piala Presiden 2017. Pertandingan babak pertama kedua kesebelasan di stadion Si Jalak Harupat, pada Ahad (5/3) berakhir dengan skor 1-0.
Hasil dari babak pertama kali ini, sudah memastikan Maung Bandung melaju ke babak final Piala Presiden 2017. Namun, skuat berjuluk Pesut Etam, masih punya kesempatan membalikkan keadaan pada 45 menit babak kedua.
Persib membuka laga dengan agresif. PBFC nyaris hanya mampu bertahan sampai 20 menit pertama pertandingan. Tercatat, lebih dari tujuh kali para pemain Maung Bandung mengancam lini pertahanan PBFC. Pasukan Pangeran Biru itu, tercatat lebih dari enam kali melepaskan sepakan ke arah gawang kesebelasan asal Kalimantan Timur (Kaltim).
Tetapi, soliditas para pemain PBFC, masih mampu menggagalkan serangan-serangan dari para pemain tuan rumah. Pun penjaga gawang Wawan Hendrawan masih tangguh menjaga gawangnya tetap tak bobol dari para penyerang Persib.
Petaka PBFC terjadi pada menit ke-30-an. Sebelum water break, pelanggaraan dilakukan Dirkir Kohn Glay terhadap Atep di dekat lini pertahanan PBFC. Sepakan bebas menguntungkan Persib. Eksekusi yang dilakukan Vladimir Vujovic melambungkan bola ke depan, dan disambut penyerang Shohie Matsunaga yang sudah menunggu di dekat gawang.
Penyerang impor dari Jepang itu, melompat tinggi menyambut bola dengan kepala. Tandukannya, mengarahkan bola ke gawang dan memaksa kiper Wawan memungut bola dari sarangnya. Skor menjadi 1-0 saat pertandingan memasuki menit ke-31.
Berhasil membikin satu gol, tak membuat Persib mengendurkan pola permainan. Gaya bermain menyerang dan cepat, tetap diterapkan para pemain asuhan Djajang Nurdjaman tersebut. Para pemain bahkan hampir menggandakan kedudukan di menit ke-40-an. Tapi, para pemain asuhan Ricky Nelson, tak lagi memberi kelonggaran.
Sebaliknya, tim tamu, pun berusaha keras membuat kedudukan menjadi imbang. Pola bermain menyerang dari PBFC beberapa kali efektif memberikan kejutan di dekat gawang yang dijaga I Made Wirawan. Tapi, keberuntungan belum memihak. Sampai waktu pertandingan di menit ke-45, papan skor tak berubah. Tambahan waktu dua menit pun, tak mampu membuat skor melewati 1-0.
Susunan pemain Persib Vs PBFC. (Sumber: Twitter/@piala_presiden)