Selasa 11 Apr 2017 07:50 WIB

Allardyce Semringah Usai Palace Taklukkan Arsenal

Rep: Febrian Fachri/ Red: Israr Itah
Sam Allardyce
Foto: AP Photo/Tim Ireland
Sam Allardyce

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Crystal Palace Sam Allardyce bangga dengan keberhasilan pasukannya mengalahkan Arsenal 3-0 dalam lanjutan Liga Primer Ingris di Selhurst Park, Selasa (11/4) dini hari WIB.

Kemenangan atas The Gunners ini semakin mengukuhkan the Eagles sebagai pembunuh raksasa sekaligus lawan yang tak bisa dipandang sebelah mata pada derby London. Awal April ini, Palace juga menumbangkan pimpinan klasemen sementara Chelsea 2-1, juga dalam derby London di Stamford Bridge.

"Kami menang karena banyak menciptakan peluang. Itu membuat para pemain lawan kaget," kata Allardyce, dikutip dari Sky Sports.

Kemenangan atas Arsenal sebenarnya tak membuat gebrakan bagi Palace di tabel klasemen. Yohan Cabaye dan kawan-kawan masih bertengger dengan peringat 16 klasemen dengan nilai 34. Palace belum aman dari ancaman dari jerat degradasi, namun membuka peluang bertahan dengan selisih enam angka dari tim di zona merah.

Melawan the Gunners, Allardyce belajar memainkan sepak bola yang sempurna. Bekas pelatih timnas Inggris tersebut merasa yang instruksikan di ruang ganti berjalan bagus di lapangan.

"Kami ingin melakukan hal seperti ini. Mungkin bisa lebih baik," ujar Allardyce.

Baca juga: Dijegal Palace, Arsenal Makin Sulit Tembus Empat Besar

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement