Senin 26 Jun 2017 15:03 WIB

Contraflow Diberlakukan di Dua Titik Tol Jakarta-Cikampek

Rep: Fuji EP/ Red: Yudha Manggala P Putra
Sejumlah kendaraan melintas di ruas jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta, pintu masuk Tol Cikarang Utama, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (2/1).
Foto: Antara/Risky Andrianto
Sejumlah kendaraan melintas di ruas jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta, pintu masuk Tol Cikarang Utama, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (2/1).

REPUBLIKA.CO.ID, PURWAKARTA -- Terjadi kepadatan arus lalulintas di Jalan Tol Jakarta-Cikampek sejak pagi hingga siang hari ini. Kepadatan arus lalulintas terjadi di Gerbang Tol Cikarang Utama. Sehingga diberlakukan sistem contraflow atau lawan arus untuk mengatasi kepadatan.

Humas PT Jasa Marga Jakarta-Cikampek, Handoyo mengatakan, untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas dilakukan contraflow di dua lokasi. Hingga berita ini ditulis Senin (26/6) siang, contraflow sudah berlangsung.

"Di Gerbang Tol Cikarang Utama setelah mengambil tiket, langsung contraflow," kata Handoyo kepada Republika.co.id, Senin (26/6).

Ia menerangkan, contraflow dari Gerbang Tol Cikarang Utama sampai Km 41. Contraflow kedua dilakukan di Km 50 sampai Km 61. Menurutnya, memang ada kepadatan arus kendaraan sejak pagi sehingga perlu diberlakukan contraflow.

"Setelah gerbang tol juga ada kepadatan arus kendaraan, tapi nggak sampai macet sampai 60 Km," ujarnya.

Ia menambahkan, di Km 45 lima juga lancar arus lalulintasnya. Mengenai penyebab kepadatan arus kendaraan, memang banyak kendaraan dari arah barat menuju timur. "Arus lalulintas dari pagi sudah padat, meningkat arus lalulintasnya, per jam sekitar 5.000 kendaraan yang melintas," jelasnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement