REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Menteri Riset dan Teknologi (Menristek), Gusti Muhammad Hatta, mengaku terkesan dengan penciptaan Mobil Esemka Rajawali. Menurut Gusti, mobil yang merupakan karya cipta anak-anak bangsa ini wajib dipromosikan.
Kemenristek, kata Gusti, akan ikut membantu mempromosikan mobil yang populer setelah dipakai Walikota Solo, Jokowi, tersebut. "Akan saya bicarakan dulu dengan jajaran kementerian. Mudah-mudahan bulan ini juga kami bisa bantu promosikan," kata Gusti saat menghadiri acara di Badan Tenaga Atom Nasional (BATAN), Kamis (5/8).
Gusti mengaku belum memahami detail teknologi Mobil Esemka. Namun ia akan mengusahakan agar mobil tersebut bisa dipasarkan. Ia bahkan mengaku tertarik menggunakan mobil tersebut sepeti halnya Jokowi.
Gusti tidak menampik jika mobil buatan siswa SMK Rajawali tersebut memiliki beberapa kekurangan. Namun, hal tersebut tidak membuat Esemka disebut murahan. Ia juga berjanji akan membantu menutupi kelemahan-kelemahan mobil tersebut. "Kita kan punya audit teknologi. Kualitas teknologi mobil tersebut pasti bisa ditingkatkan lagi," ujar Gusti.
Saat ini, beberapa kendaraan ciptaan anak-anak bangsa juga mendapatkan perhatian dari Kemenristek, salah satunya adalah bus ciptaan BPPT. Sebagai mantan menteri lingkungan hidup, Gusti juga berharap munculnya inovasi kendaraan ramah lingkungan. "Karya anak-anak muda yang bermanfaat bagi bangsa seperti itu harus kita puji. Supaya mereka semakin terampil dan semakin semangat berinovasi," katanya.