REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) merayakan dua tahun kehadiran MPV Ertiga di kancah otomotif nasional, Jumat (2/5). Meski masih terbilang belia, Direktur 4W Sales, Marketing and DND PT Suzuki Indomobil Sales mengakui prestasi yang diukir Ertiga tak juga bisa dipandang sebelah mata.
Sejak diluncurkan Ertiga berhasil terjual sebanyak 110 unit hingga periode Maret 2014. "Ini cukup signifikan selama dua tahun bagaimana Ertiga bisa berkontribusi untuk otomotif Indonesia," ujar Davy di Jakarta, Jumat (2/5).
Kesuksesan ini menurutnya ditunjang dari inovasi yang diciptakan pabrikan dalam menghadapi kompetitor yang sudah lebih dulu eksis. Salah satunya adalah soal fitur keselamatan. Suzuki, tambahnya, tak ingin dipandang sebagai kendaraan MPV murah yang 'sederhana'.
"Biasanya LMPV dikonotasikan sebagai kendaraan sederhana, minim fitur keselamatan, kenyamanan, dan keamanan. Ertiga membawa itu sangat kompetitif sehingga membuat segmen ini lebih valuable untuk mereka yang tertarik di LMPV," katanya.
Kini untuk memenuhi keluarga Indonesia, Suzuki menyiapkan lima varian Ertiga yang diyakini akan memanjakan konsumennya, yaitu, GA M/T, GL Double Blower, GX Double Blower, Sporty (GL) dan Elegant Plus (GX). Dengan harga mulai dari Rp 154.700.000 hingga Rp 214.500.000.