REPUBLIKA.CO.ID, CALIFORNIA – Perusahaan pembuat mobil listrik, Tesla Motor Inc, menargetkan bisa menambah pemasukan sebesar 642,5 juta dolar AS. Dilansir dari Reuters, perusahaan tersebut mengatakan akan menawarkan 2,7 juta saham dengan nilai 242 dolar per saham, sedikit diskon juga ditawarkan dalam penutupan penawaran, Kamis (13.8), dari 242,51 dolar.
Direktur Eksekutif, Elon Musk, akan mempertahankan investasinya sebesar 20 juta dolar dalam penawaran tersebut. Saham perusahaan naik sebesar 0,7 persen menjadi 244,10 dolar dalam perdagangan premarket.
“Tesla akan memberikan uang lebih dari cukup untuk keperluan operasional perusahaan hingga 2016,” ujar analis dari S & P Capital IQ, Efraim Levy, Kamis (13/8).
Perusahaan telah banyak pengeluaran saat memperluas bisnis mobil dan penyimpanan energi. Tesla akan menggunakan hasil penjualan untuk mendanai proyek Model 3 dan baterai berbasis Nevada.
Kendaraan Model 3 Tesla, yang akan bersaing dengan sedan BMW 3 Series, diharapkan dapat mulai dijual pada 2017. Hingga penutupan Kamis, saham Tesla jatuh sekitar 10 persen sejak 5 Agustus, ketika perusahaan melaporkan hasil kuartal kedua.