Sabtu 23 Jan 2016 20:59 WIB

Garansindo Investasi Rp 80 Miliar Kembangkan Pasar Ducati Indonesia

flagship brand center Ducati
Foto: Ducati
flagship brand center Ducati

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Garansindo Euro Sports, distributor tunggal untuk brand Ducati di Indonesia berkomitmen untuk memenuhi dalam mengembangkan pasar di Indonesia. Garansindo akan segera merealisasikan infrastruktur yang dibutuhkan dari sisi penjualan, purna-jual dan juga kegiatan pemasaran.

Berlokasi di Jl. Kemang Utara No.28, Jakarta Selatan, Garansindo sedang melakukan pembangunan flagship brand center Ducati yang menempati luas bangunan mencapai 2000 meter persegi. Nantinya, lokasi ini ditargetkan akan menjadi salah satu yang terbaik di dunia dengan pelayanan 3S (sales, service and spare-parts).

Garansindo mengeluarkan investasi yang mencapai Rp 80 miliar di tahun 2016 untuk memenuhi kebutuhan brand Ducati di Indonesia dari segi pembangunan jaringan dealer di Jakarta, Bali dan Surabaya yang disertai dengan tenaga ahli di bidang penjualan serta teknisi yang telah melalui pelatihan-pelatihan khusus.

“Garansindo berkomitmen penuh dalam menjalankan bisnis nya sebagai distributor tunggal brand Ducati di Indonesia. Hal ini akan memiliki dampak positif bagi kami serta pemilik dan calon pemilik Ducati di Indonesia,” ujar Dhani Yahya, Managing Director, PT Garansindo Euro Sports.

Flagship brand center yang memberikan pelayanan 3S (Sales, Service & Spareparts) memiliki empat service-bay yang mampu untuk menangani sebanyak 16 motor per hari untuk servis berkala serta 1 service-bay bagi para konsumen yang ingin memodifikasi motor Ducati dengan performance parts.

Service area ini dilengkapi dengan special tools serta spare-part yang lengkap untuk seluruh line-up Ducati di Indonesia serta alat dyno-test untuk pengujian performa motor Ducati baru maupun lama. Selain itu, akan tersedia perlengkapan riding-gear serta apparel untuk mendukung kebutuhan riding serta lifestyle sehari-hari pemilik motor Ducati diseluruh Indonesia.

“Pelayanan after-sales Ducati yang dimiliki oleh Garansindo dapat melayani Ducati terbaru hingga tahun lama. Seiring dengan dibukanya flagship brand center Ducati, Garansindo akan mengadakan free check-up untuk seluruh unit Ducati di Indonesia, baik yang dibeli secara resmi melalui distributor maupun importir umum. Free check-up akan berlaku selama 1 bulan sejak dibuka nya flagship brand center Ducati," ujar Ludiatmo, After-Sales Director, PT Garansindo Euro Sports.

baca juga:

Kenali Mobil Bekas yang Rusak Akibat Banjir

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement