REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kini para konsumen pemilik mobil Honda dapat menikmati fasilitas layanan servis berupa gratis jasa untuk perawatan berkala hingga 50 ribu kilometer atau 4 tahun. Namun, program ini hanya berlaku bagi pembelian kendaraan Honda tipe apapun mulai 1 Agustus 2018 sesuai faktur penjualan.
Konsumen tidak dikenakan biaya jasa setiap kali menjalani servis berkala sesuai dengan item periodical maintenance service, mulai dari pembelian mobil hingga mencapai 50 ribu kilometer atau 4 tahun mana yang tercapai lebih dahulu. Program ini berlaku di semua diler bengkel resmi Honda.
Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor (HPM) akhir pekan lalu menyebutkan, program ini menjadi layanan tambahan bagi konsumen pemilik Honda.
Saat ini Honda telah memiliki 144 diler resmi dan 53 subdiler 3S yang melayani penjualan dan purna jual. Secara total Honda memiliki 197 diler dan sub diler di seluruh Indonesia.
Honda juga memperkenalkan paket hemat suku cadang untuk perawatan berkala. Paket perawatan ini dinilai lebih hemat dibanding dengan perawatan biasa. Paket hemat 1 merupakan paket suku cadang untuk perawatan berkala selama 4 tahun atau 50 ribu kilometer.
Paket hemat 2 merupakan paket suku cadang untuk perawatan berkala selama 8 tahun atau 100 ribu kilometer. "Ini akan menyenangkan konsumen, mulai dari pembelian mudah hingga nilai jual kembali yang tinggi," kata Jonfis.