REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Maxindo Moto, selaku importir dan distributor resmi BMW Motorrad di Indonesia memperkenalkan BMW R 1200 GS Rallye di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. Produk ini menawarkan tampilan dan fitur tambahan dari varian BMW R 1200 GS.
Perbedaan yang paling terlihat antara R 1200 GS Rallye dan R 1200 GS dari bentuknya. Pada R 1200 GS Rallye memiliki jok depan yang langsung menyambung dengan bagian belakang. "Selain itu dari warna pun berbeda sebab Rallye didominasi warna biru sedangkan yang biasa lebih menonjol warna merah," kata Sales Supervisor Maxindo Moto Iqbal di pameran IIMS 2017, Sabtu (29/4).
Selain dari perbedaan fisik, varian Relley pun menyuguhkan fitur tambahan seperti mode Enduro dan Dynamic juga sistem Hill Start Control yang memudahkan rider menaklukkan tanjakan. Selain itu, sistem Dynamic Traction Control (DTC) sudah terpasang sebagai standar. Ditambah lagi dengan sistem auto yang bisa menyesuikan bobot pengendara.
Model paling anyar tersebut dijual dengan harga Rp 699 juta off-the road DKI Jakarta. Untuk harga di luar pameran IIMS 2017 belum bisa dibocorkan.